Bahan:
- -+200 gram fusilli --> rebus setengah matang pake sedikit garam.
- -+200 gram kornet atau daging sapi cincang.
- -+200 ml susu cair.
- 4 siung bawang putih cincang.
- 1 siung bawang bombay cincang.
- 1-2 butir telur.
- Keju parut secukupnya.
- Margarin secukupnya.
- Garam secukupnya.
- Lada bubuk secukupnya.
Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bawang bombay cincang sampe harum.
- Masukkan kornet atau daging sapi cincang, aduk sebentar.
- Masukkan fusilli yang udah direbus, aduk kembali.
- Masukkan susu cair, telur, garam, dan lada yang udah dikocok.
- Aduk rata selama -+10 menit, lalu tambahkan keju parut di atasnya sambil kembali diaduk sebentar.
- Matikan kompor.
- Siapkan wadah aluminium foil (atau kalau gue sih pake loyang) yang udah diolesi margarin.
- Tuang adonan fusilli ke dalam wadah aluminium foil (atau loyang) dan taburi keju lagi di atasnya.
- Kukus selama -+25 menit.
- Siap santap dengan saus sambal. :)
0 komentar:
Posting Komentar